Senin, 13 Februari 2012

apai heti "LANDSCHAPS ZIEKENHUIS" ?

para suster yang pernah berkarya di sejiram

embrio rumah sakit (di lokasi tugu tritapang sekarang) kemudian pindah di komplek pastoran sekarang yang difungsikan sebagai tempat tinggal.

rumah suster dan asrama hampir tak ada perubahan sampai sekarang

masih utuh hingga kini

Masih menyambung tulisan saya di entri tanah misi yang hampir terlupakan. Selain pendidikan dan perkebunan karet saat itu sejiram juga mulai mendapatkan pemahaman tentang kesehatan dari para suster dan para misionaris, seiring dengan itu secara perlahan pengobatan cara tradisional mulai jarang dilakukan karena telah ada pelayanan medis dari para misionaris. Beberapa tahun kemudian dengan bertambahnya penduduk pemerintah hindia belanda lewat para misionaris juga mendirikan pusat pelayanan kesehatan bagi masyarakat sejiram dan sekitarnya yang dilayani oleh suster-suster belanda yang juga berkarya di sejiram. tempat itu lebih dikenal masyarakat setempat sebagai rumah sakit sebab pada tahun-tahun tersebut pusat pelayanan kesehatan ini sudah cukup memadai untuk ukuran kampung kecil ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar